Temu Kebangsaan 2017: Orang Muda Bersinergi dalam Berbangsa dan Bernegara
Temu Kebangsaan Orang Muda dimaksudkan untuk menjadi ruang pertemuan aktor gerakan orang muda untuk mendiskusikan dan menyamakan persepsi mengenai kondisi tantangan bangsa Indonesia saat ini dan masa depan, konsolidasi potensi, dan menyusun strategi kerja bersama di antara berbagai potensi orang muda.
Tujuan :
- Mengkaji peta masalah dan tantangan permasalahan bangsa Indonesia saat ini dan masa depan;
- Mengkonsolidasikan kerja-kerja di level akademis, kebijakan dan basis atau praksis lapangan; dan
- Membangun jejaring kerja orang muda penggerak sosial dan sistem dukungannya.
Keluaran :
- Rumusan analisa kondisi bangsa saat ini, strategi dan rencana kerja diantara aktor gerakan orang muda lintas iman dan kepercayaan; dan
- Jejaring kerja bersama.
Tempat : Merauke – Papua
Hari/Tanggal : Kamis – Sabtu, 25 Okt – 28 Okt 2017 (28 Peringatan SUMPAH PEMUDA)
SAMPAI JUMPA DI MERAUKE!!!