Find GOD

Kemping Akbar OMK Dasarmawartoba

“Seeking The Light In Your Jungle”

  IMG_1053-3

 Seeking The Light in Your Jungle … adalah tema yang diangkat oleh rekan2 muda dari OMK Dekanat Bandung Selatan (yg sebelumnya bernama OMK Dasarmawartoba). Kemping akbar ini merupakan kemping akbar yang ke 3 yang telah diselenggarakan oleh rekan-rekan OMK di Dekanat Bandung Selatan. Light yang dimaksud adalah simbol akan iman kita sendiri, dan Jungle adalah simbol kehidupan yang kita jalani sehari. Sehingga kita bisa menyadari kehadiran Tuhan dalam kehidupan sehari-sehari kita.

26-28 Juni 2015 di Bumi Perkemahan Rancaupas dengan kurang lebih sekitar 300 OMK dari 6 paroki yang berada di Dekanat Bandung Selatan mengadakan Kemping Akbar Part 3. Dimana dalam kegiatan kemping ini, para OMK di ajak merefleksikan “why we need God?” pada hari pertama. Dan kemudian di hari ke 2, para OMK di ajak mencari jawaban “Where and When..I can find God?”, yang kemudian di hari ketiga para OMK dapat menyadari dan dapat melakukan berbagai cara untuk memuliakan Tuhan.

Pada Jumat pagi… baik para peserta maupun panitia sudah berkumpul di paroki masing-masing untuk siap2 berangkat menuju Bumi Perkemahan Rancaupas dan pada siang hari semua OMK Dekanat Bandung Selatan sudah berkumpul. Meski dengan keadaan yang cukup lelah selama perjalanan, tidak mengurangi semangat dan keceraian rekan-rekan OMK untuk langsung mengikuti kegiatan kemping ini. saat turun dari Truk TNI, tampak wajah semangat muda yang menghiasi area kemping ini.

Malam pada saat kempig saat itu, memang malam yang sangat dingin selama saya mengikuti kegiatan kemping di Rancaupas, dimana suhu bisa turun hingga 12 derajat celcius. Namun Puji Tuhan tidak ada yang sampai sakit karena kedinginan karena kita di bantu juga oleh 1 orang Dokter dari Paroki St.Paulus dan tim PMR dari SMA St. Aloysiu yang selalu siap siaga menjaga kesehatan para pesert kemping.IMG_0275

Puncak Gunung Cadas Panjang dengan ketinggian 2020 meter menjadi saksi bisu akan semangat OMK dalam melakukan pendakian oleh ratusan OMK ini. pemandangan yang indah yang ditawarkan serta keasrian hutan yang masih terjaga, begitu di nikmati oleh seluruh OMK. Dan pada malam kedua menjadi malam yang hangat, dimana ada semua semangat OMK di bakar lebih menyala melalui simbol api unggun yang dinyalakan oleh perwakilan-perwakilan dari masing-masing paroki.

Dan pada hari terakhir kita melakukan misa alam bersama di area kemping yang dipimpin langsung oleh Rm.Abi dan Rm.Adi. dan di saat ini lah sudah tidak ada lagi panitia dan peserta, smua duduk bersama untuk melakukan misa bersama karena inilah yang kita perjuangkan bersama yaitu Yesus hadir dalam Ekaristi.

IMG_0950-3

Dan sautan sayonara pun tergaung di area kemping, dimana kebersamaan selama 3 hari 2 malam ini hari berakhir. Namun ini bukan merupakan ucapan selamat tinggal, melainkan menjadi sautan selamat datang dalam keluarga baru OMK Dekanat Bandung Selatan. Semoga melalui kegiatan ini iman kita sebagai Orang Muda semakin dikukuhkan dan semakin dapat melakukan aksi lebih nyata dalam memuliakan Tuhan dalam keseharian kita sebagai Orang Muda . Salam Orang Muda Katolik

by : David Pasaribu

Post Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *