Evaluasi IYD Penuh Sukacita

20161015_150347Sejak pagi (Sabtu, 15/10), berkumpul panitia IYD 2016 di Aula Keuskupan Manado. Diawali dengan pembacaan laporan IYD dari ketua panitia IYD 2016, Rm. Jhon Montolalu, rapat dilanjutkan dengan evaluasi bersama. Evaluasi dimoderatori oleh Rm. Teddy Aer, Ketua Komkep Keuskupan Banjarmasin.

 

20161015_150213Dalam Evaluasi ini dilihat setiap bidang dalam tiga hal yakni apa yang telah membawa sukacita, bagaimana seharusnya biar semakin membawa sukacita dan apa yang masih menjadi tantangan karena tidak membawa sukacita. Semua panitia telah mengupayakan terbaik tapi kekurangan masih saja terjadi semoga bisa menjadi pembelajaran pada panitia dan menjadi modal yang baik untuk IYD berikutnya.

 

20161018_095321Beberapa hari kemudian, tepatnya tanggal 17-19 Oktober di Kaliurang Yogyakarta diadakan rapat persiapan AYD 2017 bersama perwakilan Region Asia. Rapat diawali dengan sambutan-sambutan dan perkembangan terakhir dari Mgr. Pius Riana Prapdi, Ketua Komisi Kepemudaan KWI, Rm. Sukendar, Administrastor Diosesan Keuskupan Agung Semarang, dan Father Gustavo, Sekretaris Youth Desk FABC. Rapat membahas pendamalan materi tema, kegiatan Pra AYD, AYD dan Pasca AYD dan berbagai kebutuhan teknis kegiatan AYD.

 

20161017_085407Peserta rapat dari region koordinator Asia juga diajak untuk berkunjung ke kraton yogyakarta, tempat penginapan peserta dan tempat kegiatan peserta. Peserta sangat senang ketika melihat kesenian yang ditampilkan OMK di Wisma Salam setelah berdoa adorasi bersama. Semua berharap AYD 2017 berjalan penuh Joyful.

Post Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *