Rapat Perdana Persiapan Borneo Youth Day

kalimantan 3Tepat di awal Bulan Maria yaitu pada tanggal 1 Mei 2019, Umat Keuskupan Agung Samarinda bergembira atas peresmian dan pemberkatan Gereja Katedral Santa Maria Penolong Abadi yang dihadiri oleh Mgr. Antonio Guido Filipazzi dan Uskup-Uskup Regio Kalimantan. Berkat lain di bulan Maria ini juga dirasakan oleh segenap pengurus Komisi Kepemudaan Regio Kalimantan yang telah menggelar pertemuan tahunan untuk mempersiapkan “Borneo Youth Day.” Kegiatan ini dihadiri oleh Mgr. Pius Rinadi sebagai Ketua Komisi Kepemudaan KWI, Pengurus Komisi Kepemudaan KWI, dan juga segenap Ketua dan pengurus Komisi Kepemudaan Regio Kalimantan. 

kalimantan 7Pertemuan Komisi Kepemudaan Regio Kalimantan ini berlangsung di Aula Bina Warga, St. Lukas berlangsung pada tanggal 1-3 Mei 2019, dengan peserta 30 orang. Pokok pembahasan dibagi menjadi 3 pilar yaitu permasalahan dan kebutuhan orang muda jaman sekarang, merefleksikan karakter pendamping Orang Muda yang tepat untuk menemani Orang Muda dalam berkarya, dan sosialisasi pesan Sinode Orang Muda 2018, dengan bahasan penting “Orang Muda Berjalan Bersama Gereja.” Diskusi 3 pilar ini memberikan inspirasi untuk menemukan terobosan-terobosan baru yang dapat membantu OMK untuk berdaya guna dan dapat menjawab kebutuhan pokok masing-masing wilayah.

kalimantan1Harapan yang tumbuh dari pertemuan ini adalah Orang Muda Katolik diharapkan dapat bergerak bersama dengan para pendamping untuk berkarya dengan membawa spiritualitas Kristus sebagai sumber dan puncak dari proses untuk bertumbuh dewasa, militan, dan berdaya ubah. Salah satu kegiatan untuk menggerakan perubahan tersebut adalah Borneo Youth Day yang direncanakan akan berlangsung di tahun 2020 dengan tema “Borneo adalah Berkat.” Aksi tersebut dapat menjadi aksi konkrit yang berdampak dan dapat digaungkan dampak positifnya sebagai sebuah gerakan yang bermula dari OMK dan untuk OMK.

Penasaran dengan update Borneo Youth Day selanjutnya? Kunjungi halaman web kami terus ya OMK-ers!!

Post Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *